Sabtu, 24 September 2011


Pentas keliling Teater SS dengan naskah DaPuRmu telah di pentaskan di lab teater usmar ismail Universitas Negeri Semarang pada 19 juni 2011 dan pementasan kedua di gedung TBRS pada 23 juli 2011.
Pada pementasan pertama di lab teater usmar ismail, sekitar 100 pasang mata yang rata-rata adalah mahasiswa unnes menyaksikan pementasan tersebut. Proses produksi sendiri berjalan sekitar 3-4 bulan. Selama rentang tersebut, banyak kisah indah dan konyol yag terjadi serta banyak pembelajaran yang dapat kami ambil. Keusilan, kekonyolan, dan emosi yang menyatu dalam proses. Dan hal itu yang semakin meleburkan hati kami..
Dengan setting yang hanya berbalut kertas koran, namun tetap terlihat wah. Kelima aktor yang seluruhnya perempuan bermain dengan cukup apik. Namun secara keseluruhan tetap terdapat celah-celah kekurangan. Pementasan pertama ini adalah pentas eksebisi, sebagai persiapan untuk pementasan kedua di TBRS.
23 juli 2011, DaPuRmu kembali dipentaskan di TBRS. Rentang waktu 1 bulan setelah pementasan pertama, kami jadikan sebagai waktu untuk mengevaluasi dan memperbaiki penampilan kami. Frekuensi latihan diintensifkan untuk target bahwa kami harus lebih bauk. Tim produksi maupun tim kreatif (setting, lighting,ilustrasi) bekerja lebih keras untuk tampil berbeda dan lebih baik.
Pementasan kedua bisa langsung dilihat di bawah ini.

Dan kini, pementasan ketiga di Universitas Muria Kudus sedang dalam proses. Dan tentunya, dengan sesuatu yang baru. Ya, kami selalu berusaha untuk berbeda dalam tiap pementasan walau dengan naskah yang sama. Mungkin sedikit mirip tagline jawapo,"Selalu ada yang baru!".

*DALAM LINGKARAN AKU ADA DAN TIADA*

0 komentar:

Posting Komentar